Selasa, 01 April 2014

Obat sakit

Sakit ?

Apa obatnya ?

Ini kata akal:
“Untuk pikiran, buat diri setenang mungkin, optimis kalau aku pasti sembuh, cari informasi penyebab sakit, dan tips penyembuhan,
Untuk fisik, istirahat yang cukup dan konsumsi obat yang cocok.
Sudah itu saja…”

Ini kata hati pada akal:
“Yakin ? Jangan lupakan jiwamu. Dia raja dalam tubuhmu, hanya saja selama ini kau lupakan.
Ini obat untuk jiwa, yaitu sabar.

Itulah kuncinya. Ketika pikiran dan fisik sudah bekerja, kau harus sabar. Sabar setelah berusaha, menanti hasil sambil berkeyakinan bahwa “aku pasti sembuh.” Ketika belum berhasil juga, tetaplah sabar. Ada area-area gelap yang tidak mungkin diketahui manusia. Dunia tidak sebatas yang terindera dan yang pikiran persepsikan, bung ! Mungkin Allah punya rencana lain untukmu. Yang jelas, jangan salahkan Allah karena sakitmu ini. Ingat: penyebab sakit tidak sebatas fisik, pertimbangkan juga aspek ghoib yang pasti terlibat.”

0 komentar: